Grebek Tempat Perjudian Balap Burung Dara, Polisi Amankan 12 Orang

avatar Harian Nasional News

Surabaya, HNN - Arena perjudian di Jalan Wonokusumo Gang kuburan kecamatan Semampir kota surabaya digerebek. Para pejudi semburat berlarian saat petugas gabungan dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya datang secara tiba-tiba.

"Dari penggerebekan ini kami mengamankan sebanyak 12 orang dan barang bukti lain," ujar Kasat Shabara Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Windu Priyoprayitno, S.H, kepada media ini, Sabtu (18/07/2020).

Baca Juga: Kapolri: Lagu Polisi Jagoanku Jadi Penyemangat Mengabdi Lebih Baik Lagi

Sementara barang bukti yang diamankan diloksi adalah 1(satu) HT kecil, 14 (empat Belas) Sepeda motor yang ditinggal oleh pemiliknya serta ada Beberapa ekor burung dara (Merpati) beserta kandangnya, dan selain barang bukti. Ke- 12 orang tersebut telah diamankan dan akan dilakukan pemeriksaan.

"Setelah dilakukan pemeriksaan, kami akan menentukan status mereka, apakah mereka benar-benar pejudi atau hanya nonton saja" katanya.

Baca Juga: Bareskrim Bongkar Love Scamming, Tersangka Untung Hingga Rp50 M Sebulan

Masih kata windu, dalam penggrebekan judi balap merpati itu anggota Raimas Satshabara Polres Pelabuhan Tanjung Perak mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa di lokasi tersebut memang kerap dijadikan tempat judi balap merpati.

Begitu ditindak lanjutin ternyata benar bahwa ditempat itu terlihat banyak sekumpulan orang yang sedang bermain judi balap merpati dan petugas pun langsung bergerak cepat untuk menangkap para penjudi.

Baca Juga: Ombudsman Puji Kapolri, Rekrut Penyandang Disabilitas Jadi Polisi: Itu Luar Biasa!

"Dari tempat perjudian tersebut petugas berhasil mengamankan 12 orang sedangkan pelaku lainnya berhasil melarikan diri saat petugas akan menyergapnya."imbuhnya.

Dari dua belas orang itu masing-masing diketahui berinisial MMR (23) warga Tambah Wedi lama gang buntu kec. Kenjeran Surabaya, MH Thr (49) warga jati senoro barat kec. semampir Surabaya, MT HL (18) warga sidodadi kulon Kec. kapasan Surabaya, RHM (19) warga sidodadi kulon kec kapasan Surabaya, ALF (16) warga karang tembok Kec. Semampir Surabaya, MHD (14) warga karang tembok gang 2 kec. Semampir Surabaya. "Dan juga ada PC (14) warga sidodadi kulon kec.Kapasan Surabaya, I L (15) warga wonosari Lor baru Kec.Semampir Surabaya, T J (40) warga wonokusumo Kec. semampir Surabaya, M .AR (41) warga Sidotopo Sekolahan Kec. Semampir Surabaya, THP (43) warga Wonosari lor Kec. Semampir Surabaya, M SNTR (35) warga Wonosari kec Semampir Surabaya."tandasnya. @pen

Editor : Redaktur